Gurindam sendiri mungkin masih terdengar asing ditelinga sahabat semua, karena sebenarnya gurindam memang salah satu karya sastra atau bentuk puisi lama yang sudah mulai ditinggalkan berbeda dengan puisi dan pantun.
Maka dari itu kami akan memberikan contoh gurindam beserta dengan pengertiannya lengkap untuk sahabat tenses semua agar sahabat tenses juga tahu apa itu gurindam. Nih, kalau mau tau apa itu gurindam kami telah menyiapkan ulasan lengkapnya di bawah ini.
Gurindam sendiri adalah salah satu dari jenis puisi atau sastra lama, gurindam mulanya berawal dari bahasa Tamil yakni berasal dari kata Kirindam yang memiliki arti sebuah perumpamaan.
Sehingga secara umum pengertian Gurindam dapat diartikan sebagai sebuah karya sastra lama yang memiliki bentuk seperti puisi akan tetapi hanya terdiri dari dua baris kalimat dengan sajak atau rima yang sama. Gurindam sendiri biasanya tersusun lebih dari satu bait.
Pada baris pertama Gurindam akan berisikan mengenai persoalan atau pun syarat sementara pada baris kedua berisikan sebuah jawaban dari persoalan yang ada atau pada baris yang pertama.
Secara umum Gurindam sendiri juga dapat didefinisikan sebagai sebuah pantun nasihat meski pada dasarnya kesua karya sastra ini sangat jauh berbeda akan tetapi pada Gurindam sendiri terdapat dua larik saja di dalam satu bait sementara pada pantun dapat terdiri lebih dari empat larik di dalam satu bait.
Untuk lebih jelasnya berikut ini adalah beberapa ciri khas Gurindam tang wajib sahabat tenses ketahui.
Ciri – Ciri Gurindam
Apabila berdasarkan dengan penjelasan yang ada di atas maka di bawah ini terdapat beberapa ciri khas yang dimiliki oleh Gurindam yang bisa membedakannya dengan karya sastra atau puisi lama yang lainnya. Berikut ini ciri ciri Gurindam :
- Terdapat sajak A-A, B-B, dan seterusnya pada setiap baris Gurindam.
- Gurindam mempunyai jumlah kata dari perbarisnya yakni maksimal hanya 10 kata saja.
- Di dalam Gurindam biasanya berisikan sebuah nasihat hidup.
- Di setiap baris Gurindam biasanya memiliki hubungan antara sebab akibat.
- Baris kedua dari Gurindam ini sendiri biasanya berupa isi.
Tujuan Dari Gurindam
Jika dilihat berdasarkan dari isinya sendiri Gurindam ini bisa dianggap sebagai puisi yang digunakan sebagai tujuan untuk pendidikan dan juga hiburan karena selain Gurindam memiliki fungsi untuk memberikan sebuah gambaran pada masyarakat tentang kehidupan dan nasihat moral yang baik tapi juga dapat digunakan untuk mengekspresikan kreativitas yang dimiliki oleh penulis atau penyairnya untuk dengan cara menggunakan estetika dan juga daya intelektual dari masyarakat Melayu pada saat itu. Sehingga dapat digunakan dalam menggambarkan hal hal dalam menangangi kehidupan mereka.
Contoh Gurindam
Seperti janji di atas kita juga akan memberikan contoh dari Gurindam yang bisa digunakan untuk membantu kamu semua dalam memahaminya, yakni sebagai berikut ini :
Contoh Gurindam Pendidikan:
Apabila ingin mempelajari kitab
Maka harus menaati adab
Saat enkau hendak belajar
Maka harus tekun dan sabar
Jangan hanya ingin meraih ijazah
Tapi raih pula ilmu yang berfaedah
Jika berilmu jangan hanya dihafalkan
Tapi juga diamalkan
Apabila guru tak bida dijadikan teladan
Maka akan jadi bayangan tanpa badan
Guru yang teladan
Akan menjadi cahaya dalam kegelapan
Jika ingin belajar harus bertahap
Seperti mendirikan atap
Jika jadi guru harus sabar
Menghadapi murid yang diajar
Murid wajib bersikap sopan dan baik
Pada guru yang sedang mendidik
Apabila mendidik tanpa kasih sayang
Maka besar murid akan jadi pembangkang
Contoh Gurindam Nasihat:
Siapa yang ingin menuntut ilmu
Maka kelak tak akan dapat tertipu
Jika kamu mudah putus asa
Maka Allah akan murka padanya
Jika kamu giat berusaha
Maka kejayaan akan ada di depan mata
Jangan pernah tinggalkan yang lima
Agar hidup tetap sempurna
Jika kamu berpegang teguh pada Al – Quran
Maka jika akan tenang dan tenteram
Contoh Gurindam Kasih Sayang:
Cinta seperti bintang kejora
Sinar dan pancarannya sangat mesra
Cinta ibu sepanjang zaman
Cinta anak hanya sepanjang penggalan
Cinta dan kasih akan bersemi
Apabila setia akan tetap abadi
Jadi dari contoh gurindam di atas pastinya sahabat tenses sekarang sudah tahu dong, apa itu gurindam dan pengertian lengkapnya, untuk kedepannya semoga pembelajaran kita kali ini dapat berguna sebagai rujukan apabila kalian menemukan hal semacam ini, setidaknya ini sudah dapat menjadi dasar kalian dalam hal terkait.
Tuntut lah ilmu sampai ke negeri cina, gapailah cita cita mu setinggi langit, jadilah kalian manusia berilmu yang tidak mengedepankan kesombongan seperti pepatah mengatakan ” Peganglah Ilmu Padi, Semakin Merunduk Semakin Berisi “, jelas kami berharap sampai disini kalian semua dapat memahami apa yang menjadi inti pembahasan kita, semoga ini dapat berguna dan terima kasih.